Laros Media - Channa Stewartii bisa menjadi salah satu pilihan jika anda ingin mengoleksi ikan hias.
Channa Stewartii kerap kali disebut oleh penghobi ikan dengan sebutan Channa Barca KW. Karena Channa Stewartii dengan Channa Barca memiliki corak dan warna yang hampir mirip.
Ikan ini memiliki nama latin Assamese Snakehead atau bisa disebut juga Golden Snakehead.
Baca Juga: Ikan Gabus Bertotol Oranye 'Channa Auranti', Paling Cantik Nomor 2 dari India yang Terkenal Galak
Habitat Channa Stewartii
Dikutip Laros Media dari FishKeeper, Channa Stewartii merupakan spesies ikan gabus yang berasal dari Asia Selatan, lebih tepatnya di Negara India dan Nepal.
Ikan ini juga dapat ditemukan di negara Bangladesh.
Habitat asli Channa Stewartii adalah sungai di pegunungan India. Ikan ini hidup di air dengan suhu sekitar 22 – 30 derajat Celcius dengan kadar pH 5 – 7.
Ciri-ciri Channa Stewartii
Ikan ini dapat tumbuh mencapai panjang sekitar 25cm.
Channa Stewartii memiliki 2 jenis yaitu Stewartii Karbianglong dan Stewartii Arunachal. Berikut perbedaan ke 2 ikan tersebut
1.Warna
Warna Stewartii Karbianglong lebih cerah dengan latar warna putih, sedangkan Stewartii Arunachal cenderung gelap
Artikel Terkait
Berkepala 'Ular', Ini Profil Ikan Channa yang Banyak Diburu Kolektor Ikan Hias Predator
Menilik Kecantikan 'Ikan Channa Golden' yang Memiliki Harga Puluhan Juta, Penghobi Wajib Tahu Sebelum Budidaya
Ikan Gabus Bertotol Oranye 'Channa Auranti', Paling Cantik Nomor 2 dari India yang Terkenal Galak