Laros Media - WhatsApp berencana untuk menghentikan dukungan di beberapa seri iPhone per 24 Oktober 2022 nanti.
Melalui situs wabetainfo.com, WhatsApp mengumumkan bahwa aplikasi tersebut akan menghentikan dukungan di iOS 10, dan iOS 11.
Berita tentang WhatsApp tidak lagi dapat digunakan untuk iOS 10 pernah beredar pada akhir tahun lalu, tetapi itu adalah berita palsu .
Namun, karena beberapa alasan internal, sekarang WhatsApp benar-benar berencana untuk menghentikan dukungan di versi iOS tertentu, yakni iOS 10 dan iOS 11.
Baca Juga: WhatsApp Bakal Luncurkan Fitur Baru: Bisa Keluar Grup WA tanpa Ketahuan
Nantinya, WhatsApp hanya akan dapat dijalankan minimal pada versi iOS 12.
Artinya, jika anda menggunakan iOS 10 atau iOS 11, anda perlu memperbarui ke iOS 12 atau yang versi paling mutakhir agar bisa terus menggunakan WhatsApp.
Sayangnya, tidak semua seri iPhone dapat update ke versi iOS 12, di antaranya seri iPhone 5 dan iPhone 5C.
Sehingga dapat dipastikan bahwa pengguna iPhone 5 dan iPhone 5C tidak dapat lagi menggunakan WhatsApp terhitung mulai 24 Oktober 2022 mendatang.
Artikel Terkait
Cara Buat Tulisan Arab di WhatsApp, Bisa Untuk Android dan iOS
Cara Buat Stiker WhatsApp Lewat WhatsApp Web Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah Banget
WhatsApp Punya 3 Fitur Baru, Salah Satunya Bisa Kirim File Sampai 2 GB
Kendala Akses WhatsApp Web Gagal Terus, Simak 8 Tips Mudah Berikut Ini
3 Masalah WhatsApp Web yang Tidak bisa Dibuka, Nomor 2 Sering Dilupakan