BUMN Tawarkan Program Baru Setelah Umumkan Kelulusan dan Bela Negara Calon Pegawai, Rugi Jika Tidak Daftar

- Jumat, 29 Juli 2022 | 21:15 WIB
Kementerian BUMN Secara Resmi Membuka Program Relawan Bakti BUMN
Kementerian BUMN Secara Resmi Membuka Program Relawan Bakti BUMN

LAROS MEDIA - Kementerian BUMN kembali membuka program terbarunya usai pelaksanaan kegiatan rekrutmen calon pegawai selesai. 

Kementerian BUMN membuka program yang bertemakan relawan, nama dari programnya  yaitu Program Relawan Bakti BUMN.

Definisi Program Relawan Bakti BUMN ini adalah sebuah kegiatan kolaborasi BUMN dalam rangka implementasi program tanggung jawab sosial dan lingkungan dari BUMN untuk Indonesia.

Baca Juga: Selamat Anda Lolos! Link Pengumuman Final Calon Pegawai BUMN 2022, Ini Dia Tahap Selanjutnya

Tujuan dari program relawan bakti BUMN adalah memberikan kesempatan bagi seluruh pegawai BUMN dari seluruh unit untuk ikut serta secara sukarela dalam program tanggung jawab sosial dan lingkungan BUMN.

Peserta yang dapat mengikuti kegiatan tersebut yaitu bisa berasal dari lingkup perusahaan BUMN masing-masing atau dari lintas BUMN

Pendaftaran dari program relawan bakti BUMN ini telah dibuka pada 24 hingga 31 Juli 2022 dan dapat mendaftar dengan link https://bumn.go.id/PendaftaranRelawanBakti

Baca Juga: Pengumuman Final Calon Pegawai BUMN 2022, yang Tidak Lulus Cek Lowongan Lainnya di Sini

Menteri BUMN yaitu Erick Thohir turut mengungkapkan rasa antusiasmenya pada program relawan bakti BUMN tersebut.

Erick Thohir mengajak seluruh insan BUMN untuk melakukan pendaftaran pada program relawan bakti BUMN tersebut.

Sebelumnya program relawan bakti BUMN ini telah berhasil dilaksanakan di Mandalika, Danau Toba, dan Sumba.

Baca Juga: Pantaskah Esteh Indonesia Disebut BUMN dan Pegawai Menjadi PNS? Cari Tahu Disini

Lokasi dari program relawan bakti BUMN tahun ini akan dilaksanakan di Way Kambas, Surakarta, Anambas, Bunaken, Badui, dan Karangasem. 

Kegiatan tersebut akan dilaksanakan secara serentak pada 14 hingga 17 Agustus 2022 mendatang. 

Adapun syarat dan ketentuan dalam mengikuti program relawan bakti BUMN ini adalah sebagai berikut.

Halaman:

Editor: Rezki Putri

Sumber: Instagram.com/@fhci.bumn

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X